Sukses


BRI Liga 1: Permalukan Madura United, Arema FC Langsung Pede Bidik Empat Besar

Bola.com, Jakarta - Arema FC membukukan kemenangan telak di pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025. Mereka berhasil mempermalukan Madura United 4-2 di Stadion Gelora Bangkalan, Kamis (21/11/2024).

Hasil tersebut membuat tim berjuluk Singo Edan itu menegaskan diri menjadi tim jago tandang. Arema FC sudah meraih empat kemenangan di kandang lawan.

Empat gol Arema dicetak oleh pemain berbeda. Dalberto Luan, Achmad Maulana, Thales Lira, dan Charles Lokolingoy. Madura United memperkecil kedudulan lewat Iran Junior dan Luiz Moraes.

Selepas pertandingan, pelatih Arema FC, Joel Cornelli, memuji perjuangan anak buahnya. “Saya senang dengan performa semua pemain. Mereka bekerja keras sehingga bisa membawa pulang tiga poin. Kami melihat Madura United tim yang bagus. Karena itu kami main disiplin,” jelas pelatih asal Brasil itu.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Maksimal Manfaatkan Peluang

Jika melihat posisi di klasemen, Madura United sedang terseok-seok di zona degradasi. Mereka baru sekali menang di kandang. Namun, pelatih Arema tak ingin anak buahnya memandang sebelah mata.

Terbukti, Madura United menguasai ball possesion. Beruntung Arema berhasil memanfaatkan kesalahan yang dibuat tuan rumah, terutama untuk dua gol awal yang dicetak Dalberto dan Achmad. Dua gol tersebut memanfaatkan kelengahan lini belakang Madura United.

Pemain Arema, Achmad Maulana, mengakui Madura United bukan tim lemah. Dia melihat dari segi permainan, dua tim berimbang. “Pertandingan ini, dua tim sama-sama kuat. Mungkin strategi pelatih kami bisa diterapkan di lapangan. Sehingga kami lebih maksimal memanfaatkan peluang,” jelas Achmad.

 

 

3 dari 4 halaman

Bidik Papan Atas

Kemenangan di markas Madura United membuat Arema lebih percaya diri menatap laga selanjutnya. Bahkan pelatih Joel Cornelli punya misi membawa timnya masuk ke empat besar.

Arema memiliki 18 poin. Hanya berjarak dua poin dari Bali United yang ada di urutan 4. Namun, Bali United masih memiliki satu pertandingan yang belum dilakoni.

“Kami kasih contoh di Piala Presiden, dengan materi pemain baru, bisa sukses. Sekarang saat di Liga 1, di awal musim memang agak sulit. Tapi, kerja keras yang dilakukan tim bisa membuat posisi di klasemen naik. Sekarang, kami terus dilihat ke depan, tidak ke belakang. Semoga bisa masuk empat besar,” tegas pelatih 57 tahun ini.

Selanjutnya Arema menjalani laga kandang pada 3 Desember 2024 melawan Persita Tangerang. Tentu mereka membidik kemenangan di laga itu, karena Persita saat ini juga berada di papan tengah.

Artinya, ada kans bagi Singo Edan untuk memperbaiki rekor kandangnya. Mengingat mereka baru sekali menang di Stadion Soepriadi, Blitar yang jadi kandang sementara.     

4 dari 4 halaman

Yuk Intip Posisi Tim Favoritmu

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer